Jangan Panik, Ini Cara Melacak HP Hilang!

oleh
Sumber foto: STEKLO via Shutterstock

WARTA RIAU – Apakah ponsel Anda hilang? Apakah ada yang mencurinya? Jika hal itu terjadi, jangan panik, terdapat langkah-langkah untuk melacak Hp kita yang hilang.

Melacak Hp yang hilang meskipun dalam keadaan mati ternyata bisa dilakukan dengan cara yang cukup mudah. Oleh karena itu sangat penting untuk memahami langkah-langkah melacak Hp untuk berjaga-jaga.

Merangkum berbagai sumber, berikut adalah cara melacak Hp yang hilang dalam keadaan mati :

1. Buka aplikasi Google Maps di perangkat lain.
2. Klik ikon segitiga kecil di sudut kanan.
3. Pilih opsi “Tambah Akun”.
4. Masukkan alamat email yang terhubung dengan HP yang hilang.
5. Masukkan kata sandi, lalu klik “Saya Setuju”.
6. Setelah itu, klik ikon segitiga kecil di kiri atas dan pilih opsi “Linimasa”.
7. Google Maps akan mulai menampilkan riwayat lokasi terakhir dari HP Android yang hilang.

Meskipun Hp dalam keadaan mati, fitur linimasa di Google Maps dapat membantu menunjukkan lokasi terakhir sebelum Hp kehilangan daya.

Selain cara tersebut, ada sejumlah cara yang bisa dilakukan untuk melacak Hp yang hilang. Misalnya, dengan menggunakan fitur Find My Device yang ditawarkan Google.

Namun, perlu diingat bahwa lokasi yang ditampilkan mungkin tidak sepenuhnya akurat, melainkan hanya perkiraan. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.